
Platform Internet of Things merupakan pondasi penting dalam ekosistem IoT dengan mengintegrasi, pemrosesan, dan analisis data dari perangkat yang terhubung. IoT Platform juga memungkinkan manajemen pengontrolan jarak jauh dengan kemampuannya untuk menghubungkan jutaan perangkat dengan aplikasi dan database melalui berbagai protokol komunikasi seperti LoRa/LoRaWan, NB-IoT, GPRS/3G/4G, WiFi, dan Zigbee. Platform IoT bekerja dengan cara menerima sinyal dari sensor dan perangkat terhubung, menganalisisnya melalui gateway, dan mengirimkan data ke cloud storage melalui internet.
Rapidsense adalah platform IoT yang dirancang khusus untuk menangani solusi IoT dalam skala besar enterprise. Platform ini mendukung berbagai sensor industri, berbagai tujuan bisnis, dan skalabilitas cloud. Rapidsense membantu pengguna dalam menangani kebutuhan teknis IoT sambil fokus pada bisnis mereka. Dengan berbagai inovasi yang ditawarkan kepada pelanggan, Rapidsense menghadirkan 5 solusi utama, yaitu Energy Mater, Envirobox, Early Warning System, Inventrace, dan Overall Equipment Effectiveness.
1. Energy Meter
Energy Meter memungkinkan pemantauan terhadap konsumsi daya, tegangan, arus listrik, efisiensi konsumsi daya, status pemadaman, dan parameter lainnya dimanapun dan kapanpun melalui platform Rapidsense. Penerapan energymeter akan membantu pemantauan secara real-time terhadap konsumsi keseluruhan, memungkinkan pelanggan untuk membuat keputusan dalam mengefisiensi penggunaan energi listrik dan optimalisasi operasional yang lebih besar. Serta mencegah overloading atau konsleting listrik yang berbahaya.
2. Envirobox
Envirobox memfasilitasi pemantauan berbagai parameter lingkungan melalui sensor yang terintegrasi dengan Rapidsense. Sistem ini dirancang untuk operasi yang cepat, sederhana, dan dapat disesuaikan sesuai kebutuhan. Envirobox mengukur berbagai parameter lingkungan, termasuk kelembaban, tekanan udara, polusi, suhu, cahaya, kebisingan, gerakan, tingkat polusi udara (PM 1.0, PM 2.5, PM 10), dan parameter lainnya. Dilengkapi dengan alarm dan deteksi anomali, Envirobox membantu pengguna memprediksi ketidaknormalan lingkungan, memberikan visibilitas yang lebih besar terhadap kondisi lingkungan, mendukung optimalisasi efisiensi dengan menyediakan data real-time, memungkinkan pengguna untuk mengambil tindakan yang sesuai.
Early Warning System memberikan peringatan awal terhadap berbagai potensi bencana, termasuk gempa bumi, potensi gempa susulan, tsunami, dan banjir. Metode yang digunakan dapat bervariasi, mulai dari penggunaan batang pengukur, gelombang ultrasonik, sinar laser, dan metode lainnya. Dengan kemampuan untuk memantau parameter lingkungan seperti air, Early Warning System juga memungkinkan pengguna untuk menghitung volume dan kualitas debit air, mendeteksi gempa bumi, dan memberikan peringatan dini potensi tsunami. Dengan informasi yang diberikan secara cepat dan akurat, solusi ini dapat membantu melindungi masyarakat dan infrastruktur dari dampak akibat bencana alam.
4. Inventrace
Inventrace menggabungkan pelacakan berbasis RFID dan QR Code untuk manajemen gudang yang lebih efisien, memberikan visibilitas luas terhadap inventaris pelanggan di seluruh rantai pasokan. Solusi ini memungkinkan pelacakan pergerakan barang yang efektif, mengoptimalkan proses pengiriman, dan mengurangi risiko kehilangan atau kekurangan barang. Dengan teknologi RFID dan QR Code, penghitungan stok menjadi cepat dan akurat melalui otomatisasi tanpa kontak, menghasilkan pemantauan stok real-time yang mengurangi risiko human error.
5. Overall Equipment Effectiveness
Overall Equipment Effectiveness (OEE) mengukur efisiensi sebuah peralatan atau mesin dalam proses manufaktur dengan memperhitungkan ketersediaan, kinerja, dan kualitas produksi. Solusi ini melacak kondisi mesin seperti rotasi, suhu, getaran, kebisingan, serta faktor lainnya, data yang terkumpul dapat diekstrapolasikan untuk mengukur umur mesin, mendeteksi anomali, dan melakukan perawatan prediktif. Informasi yang diperoleh dapat membantu dalam mencegah kerusakan mesin sebelum terjadi masalah operasional, mencegah terjadinya downtime, serta mengidentifikasi dan mengurangi kerugian dalam produksi. Ini membuka peluang untuk meningkatkan efisiensi operasional secara keseluruhan dalam lingkungan pabrik.
Datacakra adalah spesialis Industri 4.0 yang melayani perusahaan dan korporasi di seluruh Indonesia dengan fokus pada IoT Industri dan Sistem Pemantauan. Datacakra menawarkan solusi yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan spesifik setiap perusahaan, serta dapat diintegrasikan dengan sistem yang sudah ada untuk mengoptimalkan biaya operasional. Datacakra membantu perusahaan meningkatkan efisiensi dan produktivitas mereka melalui penerapan teknologi terkini dalam industri.
Datacakra
Penyedia Solusi Industri 4.0
datacakra.com
reza@datacakra.com